Berita

Bank BPD Bali Serahkan Bantuan CSR Berupa Ambulance untuk RSU Negara

  • 05 Maret 2021
  • Dibaca : 2117 Pengunjung

Jembrana - 

Direktur Utama (Dirut) Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, SH., MH., didampingi Direktur Operasional Ida Bagus Gede Setia Yasa, S, Kom, M,M, serta ikut hadir juga dalam acara penyerahan KCB Cabang Negara, Ida Bagus Made Surawan, S.Pi. secara langsung menyerahkan bantuan CSR kepada RSU Negara berupa 1 unit mobil ambulance Bantuan itu diterima langsung oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, SH., dengan didampingi Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna, S.T., M.T dan Plt Sekda Jembrana I Nengah Ledang dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan Covid-19.

Dalam sambutannya, Dirut Bank BPD Bali, Nyoman Sudharma mengatakan, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali kembali menyerahkan bantuan CSR Negara berupa 1 unit mobil ambulance kepada RSU Negara Bantuan ini sebagai upaya dalam rangka mendukung program kesehatan kabupaten Jembrana, dan juga untuk menunjang pelayanan masyarakat di rumah sakit.

Ditambahkan Bank BPD Bali adalah milik masyarakat Bali dan pemegang sahamnya dari pemerintah kabupaten/kota di Bali. "Jadi bantuan mobil ambulance ini, sebagai bentuk kepedulian sosial Bank BPD Bali dalam bentuk CSR sebagai aksi sosial berkelanjutan," ucapnya. Menurut dia, Ambulance ini untuk mendukung pelayanan kesehatan agar lebih maju dan bisa mengurangi angka kematian.

Anggaran CSR tahun 2020 yang dirancang untuk berbagai kegiatan dan rencana aksi keuangan berkelanjutan. Ia mengatakan, banyak hal yang bisa diwujudkan melalui program keuangan keberlanjutan untuk menumbuhkan embrio ekonomi dan perkembangan UMKM, termasuk sektor kesehatan. "Jadi kita juga akan membantu dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dimana Bank BPD bali yang juga telah ditunjuk oleh pemerintah pusat, termasuk juga dalam penyaluran program KUR," kata Sudharma.

Bupati Jembrana dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Bank BPD Bali yang telah merealisasikan CSR berupa mobil ambulance. Melalui pelayanan berjenjang setiap kasus tertentu yang dirujuk bisa dilancarkan dari kebutuhan yang tinggi hingga ke alat medis, dan ini tidak hanya ke Bank BPD saja yang telah memberikan bantuannya berupa CSR 1 unit mobil ambulance, tapi saya juga akan meminta kepada para pengusaha-pengusaha sukses yg ada di jembrana untuk bersama-sama membangun Jembrana untk lebih maju kedepannya dan jangan lupakan jembrana.

Ia berharap kerja sama Bank BPD Bali bisa terus berkesinambungan, apalagi ada bantuan CSR sejalan dengan program yang di luncurkan hari ini berupa" Jembrana Emergency Service (JES) sebagai timbal balik kegiatan kemanusiaan untuk masyarakat tidak mampu bisa dikomunikasikan dengan Bank BPD Bali.

"Bantuan ambulance dari Bank BPD Bali sangat diapresiasi, karena bersinergi melayani masyarakat agar pelayanan di Kabupaten Jembrana bisa lebih diterima dan masyarakat bisa lebih merasakan RSU Negara sebagai rumah sakit kebanggaan di Kabupaten Jembrana," pungkasnya.

Last Update : 2024-05-14 14:57:49

BPD Bali Highlight

Bank BPD Terima Penghargaan KPK RI - Unggul Soal Inovasi Tingkatkan Pendapatan Daerah 

Selengkapnya  

Peduli Lingkungan, Bank BPD Bali Gelar Aksi Bersih Bersih Pantai

Selengkapnya  

Menjelang HUT Ke-62, Bank BPD Bali Laksanakan Persembahyangan Bersama

Selengkapnya  


Copyright © 2021 PT. Bank Pembangunan Daerah Bali. All Rights Reserved.